Monday, October 30, 2006

Idul Fitri 1427H

"Selamat Idul Fitri 1427H
Mohon Maaf Lahir dan Batin"

TAQABALALLAHU MINNA WA MINKUM

Satu bulan kemarin adalah bulan yang indah dan dipenuhi oleh nilai ibadah yang tinggi..
Pencapaian kita di akhir bulan Ramadahan adalah saat dimana kita bisa kembali kepada nilai hakiki dari perjalanan menuju keseimbangan HabluminAllah dan Habluminnas.
Semogalah seluruh amal ibadah yang kita jalani di bulan Ramadhan memperoleh ridla dari Allah SWT. Amin ya Rabbal 'alamin.

Wednesday, September 20, 2006

Muryanto's Wedding Ceremony

Selamat Menempuh Hidup Baru

untuk rekan Muryanto, yang telah menyelenggarakan pesta pernikahannya pada tanggal 17 September 2006 di Aula Mesjid Al-Azhar Jakarta Timur.

Semoga langgeng sampai kaken ninen...
Diberi keturunan yang sholeh dan sholehah..
Diberikan kesehatan lahir dan bathin...
Amin Amin Ya Rabbal'Alamin...

Tuesday, September 19, 2006

Have a Little ParTy

Sore2 ketemuan sama temen2 di citos untuk kangenan... gw,Novi,Alit,Tita..
Jam 4 an sore kita janjian di sana.. yang tadinya cuma mau sekedar ngobrol ngalor ngidul jadi berubah pilihan ke nonton bareng di 21 lantai atas. Eh, kok ternyata pilihan film nya gak ada yang pas dengan kita semua.. trus sampai deh pada kesepakatan untuk ber karaoke... tapi pilihan tempatnya bikin keputusan gak kelar2. Akhirnya Inul Vizzta Plaza Semanggi yang jadi pilihan akhir kita..



Meluncur ke Plangi dari Citos lewat jalur tol buat menghindari proyek busway yang bikin macet gila2an di ruas Buncit-Mampang..
Keluar di Semanggi, sampailah di tempat tujuan. Ternyata perjalanan sebentar bikin rasa lapar gak bisa ditahan lagi. Berempat masuk deh ke Buffet.. resto yang AUCE.. alias All U Can Eat. Lumayan juga menu dan rasa nya.. sedikit diatas Hard Chicken Buffet tapi masih di bawah [mmm apa ya itu yang di PIM I??.. gw lupa namanya..]...
Udah kenyang di sana.. baru naik ke lantai 6 tempat si Inul itu.. hihihi..
Tempatnya lumayan cozy kok.. mungkin karena termasuk produk terakhir dari rumah karaoke, jadi bisa lebih ambil banyak pembanding untuk membangun tempat yang lebih baik.

Gak nyangka juga acara sore itu jadi betul2 bikin kita lupa sama waktu.. Novi yang jadi leadernya sementara yang lain kadang ikut nimbrung, gw sendiri cuma penikmat lagu.. hihihi...
Ini salah satu foto yang sempat gw ambil biarpun dalam remang2 cahaya ruang karaoke..



2 jam di sana trus kita pulang karena besoknya mesti masuk kantor.. pagi2 mesti bangun dan siap2 berangkat kerja..[bener2 I Like Monday!..:-) ]

Tuesday, September 05, 2006

Invitation from Muryanto

Kutipan Undangan Pernikahan rekan Muryanto


Assalamu'alaikum Warahmatullohi Wabarokatuh

Dengan penuh rasa syukur dan memohon Ridla Nya, kami bermaksud
menyelenggarakan Resepsi Pernikahan Putra-Putri kami yang
InsyaAllah akan dilaksanakan pada:

Hari Minggu, 17 September 2006
Pukul 11.00 - 13.00 WIB
Bertempat di: Aula Mesjid Raya Al-Azhar Pulo Gebang
Jl.Sentra Primer Baru Timur, JakTim
(Depan Walikota Jakarta Timur)

Wassalamu'alaikum Warhmatullohi Wabarokatuh

Kami yang berbahagia,

Kel.H.Busyra Zen, Kel.H.R.M.Sunaryo, B.sc
Vika & Mury

Thursday, June 01, 2006

Reuni 24 Mei 2006



Hampir 2 tahun lamanya kita tidak mengadakan reuni karena kesibukan masing2 dari kita, akhirnya ada lagi reuni kecil yang kali ini diadakan di Restaurant di Hotel Park Lane, Jl.Casablanca.
Kehadiran teman2 hanya terwakili oleh 9 orang dari anggota MMUP angkatan kita, angkatan 24. Rencana reuni yang agak dadakan juga berpengaruh kepada penyampaian info ke rekan2, sehingga beberapa yang sudah menyatakan ikut berpartisipasi malah menjadi batal hadir karena satu dan lain hal.Kesulitan lainnya adalah perubahan2 no.HP/telp yang tidak diinformasikan sehingga tidak bisa lagi dihubungi.
Rekan2 yang hadir pada reuni ini antara lain: Bp.Prayudi, Bp.Ate, Muryanto, Riyanto, Hendro, Hani, Tita, Tira, Lucy & suami.

Tempat nya standard Buffet hotel, dengan cita rasa masakan yang cukup bisa dinikmati semua orang. Kebetulan hari itu adalah Hari Ikan, dan menu yang disajikan hampir seluruhnya berbahan ikan. Agak kurang cocok untuk orang2 yang kurang gemar dengan masakan ikan. Tapi untungnya bagi mereka yang bukan pencinta ikan2an masih bisa di "tambal" dengan menu sempalan seperti Daging Panggang dan dessert yang lumayan yummie.

Tempatnya yang rada formal jadi bikin kita susah untuk ngobrol2 santai. Kita cuma bisa ngobrol2 biasa... gak bisa juga ngerokok buat temen2 yang masih ngerokok, coz tempatnya no smoking area gitu.

Sebenarnya kita juga ngundang para staf TU di kampus lho... tapi karena undangannya agak dadakan, mereka berhalangan hadir juga ke reuni kita. InsyaAllah pada reuni berikutnya kita bisa menghadirkan mereka semua, termasuk juga para staf pengajar yang mungkin bisa ikut hadir.
Rencananya mau diadakan tea walk untuk reuni mendatang. Dengan undangan yang tidak hanya berlaku untuk kita, tapi juga untuk seluruh anggota keluarga alumni. Diharapkan ada silaturahmi yang lebih dekat antara anggota keluarga. Sehingga kekerabatan diantara kita bisa terwujud dalam sebuah keluarga besar alumni MMUP angkatan 24.

Jikalau ada saran dan masukan yang bisa memperindah dan mempererat tali silarurahmi diantara kita, mohon dengan segala kerelaan waktu dan tenaganya untuk memberikan sumbang saran bagi kepentingan kita semua.

Akhirulsalam, semogalah semua usaha kita untuk mewujudkan tali persaudaraan yang lebih tinggi diantara kita dapat mendapat ridla dan berkah dari Allah SWT.
Selamat berkarya dan semoga sukses bisa menyertai setiap langkah kita semua. Amin.

Thursday, March 16, 2006

Hi gals!

Hai smua!!!!... Apa KABAR????

Sudah hampir setahun lebih Blog ini gak dimampiri.. paling banter cuma untuk di cek2 ulang sapa tau ada yang berbaik hati untuk kasih comments nya..

Kangen juga dengan semua rekan2 seangkatan. Kangen dengan canda ria nya, kangen dengan kebersamaan nya, kangen dengan semua kelucuannya. Kangen deh pastinya!
Ada yang kangen gak sih untuk kumpul2 lagi, ketemu2 lagi, denger2 perkembangan terbaru dari kita masing2? Curhatan kecil di sela2 waktu makan selama kita reuni kecil2an??? Duuuuhhhh.. kuangen nya Rek!

Seputaran kangen ini, ternyata dengan gak sengaja gw ketemu dengan teman kita yang pergi berguru ke nagri orang. Yang orangnya baik hati (coz suka ngasih tumpangan pulang bwat gw.. hihihi), yang orangnya suka guyon... Aditya!
Pasti masih inget semua donk.
Gw ketemu dia pas sama2 lagi urus masalah kartu halo nya telkomsel di gerai telkomsel GatSu, kira2 sebulan yang lalu . Gw gak tau deh sapa duluan yang ngeliat. Tapi pokoknya kita sama2 jadi a bit surprise. Trus jadi ngobrol panjang lebar mengenai perkembangan yang ada di teman2 semua.
Ternyata dia udah punya titel baru dibelakang MM Pancasilanya lho. Congrat ya Dit!!
Ada promosi yang bagus banget bwat dia dari Bank Lippo, katanya InsyaAllah dipromosikan jadi Kacab di Sulawesi (ehh.. Kalimantan atau Sulawesi ya Dit??). Sukses ya Dit!

Cerita kedua adalah ketemuan dengan Pak (Jeng) Sri Wahyudi waktu Lunch tadi siang. Gak sengaja juga lho. Yang agak kejauhan makan siangnya sih gw ya.. coz itu letaknya di skitar kemayoran, namanya RM Medan, yang terkenal dengan burung goreng nya.. mmm lezat banget n spicy banget! (hihihi.. jadi ngomongin makanan sih??..)
Kabarnya Pak Sri baik2 aja kliatannya, malah kliatan lebih sugih (Amin ya Pak..). Dan waktu ketemu tadi kliatan agak "menggosong", yang ternyata oleh2 hasil olahraga rutin di lapangan tenis katanya.

Untuk crita kangenan lainnya blum ada lagi. Karena sejauh ini yang masih sering keep in touh cuma Muryanto melalui artikel2 yang dikirim per e-mail. (Trim's ya Mur.. )

Ada berita duka cita juga yang gw trima baru2 ini dari keluarga Novi Rahmawati. Adik nya berpulangan ke Rahmatulloh karena sakit keras sekitar bulan Februari lalu. Desember tahun lalu, adik bungsunya Novi juga baru meninggal.
Semoga semua amal baik almarhum diterima oleh Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan ditinggikan kesabarannya.